Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan didukung oleh layanan kesehatan kampus sebagai bagian dari komitmen Institut Seni Indonesia Yogyakarta dalam menjamin kesejahteraan dan keselamatan mahasiswa selama menjalani kegiatan akademik maupun nonakademik. Layanan kesehatan ini dirancang untuk memberikan penanganan awal, pencegahan, serta dukungan kesehatan yang cepat dan responsif bagi seluruh civitas akademika. Fasilitas layanan kesehatan kampus dilengkapi dengan ruang kesehatan yang layak dan nyaman, berfungsi sebagai tempat pemeriksaan, pertolongan pertama, serta pemantauan kondisi kesehatan mahasiswa. Layanan kesehatan kampus tersedia di Lantai 1 Gedung Rektorat Institut Seni Indonesia Yogyakarta.
Layanan ini ditangani oleh tenaga perawat yang kompeten dan profesional, siap memberikan pelayanan kesehatan dasar, konsultasi ringan, serta rujukan apabila diperlukan penanganan lanjutan. Selain itu, kampus juga menyediakan ambulans sebagai sarana pendukung layanan kesehatan untuk keperluan darurat dan mobilisasi medis. Keberadaan ambulans memastikan respons cepat dalam situasi kegawatdaruratan, baik di lingkungan kampus maupun saat kegiatan akademik di luar kampus. Selain itu, seluruh civitas akademika juga didukung dengan layanan kesehatan oleh klinik kesehatan rekanan yang dilayani setiap hari Senin dan Kamis pukul 15.00 – 21.00, di Klinik Asta Medika yang beralamat di Jl. Mayjend Sutoyo No.7, Mantrijeron, Kec. Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55143. Bagi mahasiswa ISI Yogyakarta yang ingin mendapatkan pelayanan tersebut bisa mendaftarkan diri terlebih dahulu dan membawa kartu tanda mahasiswa (KTM) saat datang ke klinik.
Dengan tersedianya layanan kesehatan yang terintegrasi dan mudah diakses, kampus menciptakan lingkungan belajar yang aman, sehat, dan mendukung keberlangsungan aktivitas pembelajaran serta pengembangan potensi mahasiswa secara optimal.